Pembukaan LT2 Kwarran Polewali tahun 2017.
Salam Pramuka!
Pembukaan Lomba Tingkat (LT2) se-Kwartir Ranting gerakan
Pramuka Polewali tahun 2017 berlangsung hikmat. Pembukaan yang dilaksanakan pukul
09:00 WITA dan dimulai pada tanggal 22-26 April 2017 ini dihadiri Mabigus masing-masing dari tiap pangkalan SD dan SMP yg
mengikuti Lomba ini. Kegiatan bergengsi ini dibuka secara resmi oleh Ka.Kwarcab
Polewali Mandar. H. Andi Masri Masdar. Dalam amanatnya, beliau menyampaikan
dengan kegiatan Lomba Tingkat 2 ini diharap masing-masing pangkalan memiliki
hubungan satu sama lain dan tidak bercerai berai. Beliau juga sempat mengatakan
bahwa Kwartir Ranting Polewali harus
mendapatkan salah satu ranting terbaik yang ada di Kwarcab Polman sebab beberapa
tahun Terakhir Kwarran Polewali sempat ditaklukkan oleh ranting lain sebagi
title ranting tergiat. Pada tahun 2016 tepatnya peringatan Hari Pramuka Tahun
yang ke-55, Kwarran Polewali mendapatkan titlenya sebagai tranting Tergiat 5. Maka
dari itu beliau mendorong penuh kepada Ranting Polewali agar tahun ini Kwarran
Polewali bisa mempertahankan titlenya bahkan menaikkan titlenya lebih ke atas
lagi sebab Kwarran Polewali berada di jantung ibu kota Kwarcab Pol-Man sehingga
beliau mendorong penuh atas kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan oleh Kwarran
Polewali.
Komentar
Posting Komentar